Cara Merawat Bayi Agar Tidak Mudah Sakit Saat Musim Hujan

Daftar Isi

Faktor utama yang menyebabkan bayi mudah sakit adalah sistem kekebalan tubuh pada bayi belum begitu sempurna. Terlebih lagi saat memasuki musim hujan, pastinya banyak orangtua yang mengeluh jika bayinya sering mengalami sakit seperti demam, pilek, diare, cacar air, mata merah, dan infeksi lainnya.

Mencegah lebih baik daripada mengobati, agar bayi tidak mudah sakit maka diperlukan perawatan pada bayi yang harus dilakukan oleh orangtuanya. Nah, apa saja usaha yang dilakukan oleh orangtua agar bayinya tidak mudah sakit saat musim hujan, silahkan simak selengkapnya didalam postingan kali ini.

Berikut cara merawat bayi agar tidak mudah sakit saat musim hujan

1. Jaga bayi anda agar tetap bersih, kering, dan hangat

Pastikan bayi anda selalu dalam kondisi bersih, kering, dan hangat sekalipun pada saat musim hujan dimana udara terasa dingin. Oleh karena itu, mandikan bayi dengan menggunakan air hangat dan perhatikan juga daerah lipatan pada tubuh bayi, biasanya bagian tubuh ini rawan tumbuhnya jamur sehingga kulit bayi akan mudah terinfeksi bakteri.

Jadi, bayi anda perlu mandi agar tubuhnya tetap bersih walaupun pada saat musim hujan dan kebanyakan mereka yang tidak tahu akan hal ini enggan untuk memandikan bayinya saat musim hujan karena dingin.

Setelah bayi selesai dimandikan, keringkan badan si kecil dengan menggunakan handuk yang halus dan setelah itu baru kenakan baju bayi. Nah, sedikit tips dari kami gunakan pakaian atau baju yang hangat agar bayi anda tidak kedinginan.

2. Waspadai bayi anda dari gigitan nyamuk

Pada umumnya saat musim hujan terjadi, nyamuk berkembang biak sangat cepat sehingga dapat memicu terjadinya penyakit demam berdarah. Tentu hal ini sangat tidak diinginkan oleh orangtua jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. Nah, untuk menghindari gigitan nyamuk, maka anda harus dapat memastikan agar tubuh bayi anda terlindungi baik dengan mengolesi krim antinyamuk khusus bayi atau anda juga bisa memasang kelambu di tempat tidurnya.

3. Hindari bayi anda kontak langsung dengan orang yang sedang sakit

Memasuki musim hujan biasanya banyak orang yang mengalami sakit flu atau disebut influenza dan kita tahu bahwa flu ini termasuk kategori virus yang sifatnya dapat menular melalui udara. Anda harus dapat menghindari si kecil dari sentuhan orang yang sedang sakit flu, hal ini bertujuan agar anda dan bayi anda tidak terpapat peyakit flu.

Jika salah satu anggota keluarga anda ada yang mengalami sakit dan anda juga tidak bisa kemana-mana selain didalam rumah, maka anda harus dapat memastikan agar selalu menjaga kebersihan lingkungan sekitar rumah dan mengenakan masker bagi mereka yang sedang sakit.

4. Cuci tangan dan ganti baju sebelum menggendong si kecil

Cara merawat bayi agar tidak mudah sakit selanjutnya, yaitu selalu menerapkan pola hidup bersih dan higienis. Tertama pada musim hujan dimana ada salah satu dari anggota keluarga anda yang baru pulang dari tempat kerja, maka pastikan agar mengganti baju dan lakukan bersih-bersih terlebih dahulu sebelum menggendong atau memegang si kecil.

Mencuci tangan juga perlu dilakukan oleh orangtua pada saat sebelum dan setelah mengganti popok bayi, sebelum menyiapkan makanan bayi, dan juga pada saat memberikan makanan pada bayi anda serta pastikan juga agar wadah yang digunakan bersih dan higienis.

5. Rutin membersihkan area dalam rumah

Pada saat musim hujan, anda juga harus rajin membersihkan tempat yang sering dijangkau oleh keluarga anda seperti kamar tidur, toilet, kamar mandi, ruang tamu, dan lain-lain. Bersihkan tempat-tempat tersebut secara rutin.

Demikianlah postingan artikel megenai bagaimana cara merawat bayi agar tidak mudah sakit saat musim hujan, semoga postingan ini dapat bermanfaat.

Baca Juga: Cara Mengobati Batuk Pilek pada Bayi

Posting Komentar

banner
banner
banner